Jumat, 03 Oktober 2014

Cara Membuat Baca Selengkapnya Pada Posting Blog Menggunakan Insert Jump Break (Tidak Otomatis)

Assalamu'alaikum,

Kalian pasti lihat. Sekarang beberapa posting blogku sudah ada baca selengkapnya. Tapi yang ini tidak otomatis. Aku menggunakan insert jump break. Mau tahu caranya? Simak, yuk. Klik Baca Selengkapnya.
1. Buka dasbor blogger kalian.
2. Klik blog yang akan kalian kasih baca selengkapnya.
3. Klik buat entri.
4. Ketik judul.
4. Ketik kalimat pembuka. Contoh: Lihat Gambar.

5. Jika sudah, blok kalimat pembuka tersebut.
6. Lalu, klik ikon Insert Jump Break.

7. Maka, akan seperti ini.

8. Lanjutnya posting di bawah garis putus-putus. (Sebaiknya sebelum klik ikon Insert Jump Break, tekan Enter 2 kali. Lalu arahkan garis tulisan ke yang paling bawah. Lalu blok kembali kalimat pembuka bila blok sebelumnya hilang. setelah itu klik ikon IJB (Insert Jump Break))
9. Setelah selesai, klik publish.
10 Buka blog kamu.
11.Tara........ Baca selengkapnya sudah muncul.

Sekian, ya.... Tutorialku. Semoga bermanfaat.

Wassalamu'alaikum.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pesan

1. Kalau mau berkomentar, jangan pakai kata-kata kasar, ya...
2. Boleh chat di kotak komentar, ya...

Tolong komentari blogku, ya... Aku tunggu...

Salam: Aza